Info Sekolah
Jumat, 04 Okt 2024
  • Selamat Datang di Halaman SMK Negeri 1 Ketapang
7 Mei 2024

AWALUNA ASSYIFA, PELAJAR SMKN 1 KETAPANG YANG TERPILIH MENGIKUTI FORUM PELAJAR INDONESIA KE-13

Selasa, 7 Mei 2024 Kategori : Berita / Prestasi

Ketapang, 7 Mei 2024 – Awaluna Assyifa, seorang pelajar kelas XI DKV (Desain Komunikasi Visual) di SMKN 1 Ketapang, telah meraih prestasi gemilang dengan terpilih sebagai satu-satunya wakil dari Ketapang untuk mengikuti Forum Pelajar Indonesia ke-13. Meskipun bersaing dengan pelajar-pelajar berbakat lainnya, Awaluna berhasil membuktikan dirinya dan mengungguli pesaing-pesaing lainnya serta memenangkan tempat dalam ajang bergengsi ini.

Menurut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bapak Sandiaga Salahuddin Uno, dalam sebuah videonya yang di unggah di media sosial mengatakan “Forum Pelajar Indonesia adalah program yang dirancang untuk mempersiapkan generasi muda untuk menjadi agen perubahan di daerahnya dan ke depannya dapat bertransformasi ke level nasional untuk menyuarakan nilai-nilai kebangsaan. Serta dapat berinteraksi untuk semua stakeholders untuk terlibat dalam pembuatan berbagai kebijakan strategis di tingkat nasional dan lokal”. 

Prestasi Awaluna menjadi lebih membanggakan karena hanya enam pelajar dari Kalimantan Barat yang dipilih untuk mengikuti program ini. Selain Awaluna, tiga pelajar berasal dari Pontianak, satu dari Nanga Pinoh, dan satu dari Singkawang. Forum ini dijadwalkan akan diselenggarakan mulai 30 Juli hingga 4 Agustus 2024.

Kepala SMKN 1 Ketapang  juga menyampaikan kebanggaannya kepada Awaluna atas pencapaiannya ini yang merupakan kehormatan bagi sekolah dan wilayah Ketapang secara keseluruhan. Beliau juga berharap Awaluna bisa menjadi agen perubahan di Kabupaten Ketapang kedepannya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar